2010/07/05

Apa Jadinya Dunia Tanpa Lagu?

Entah kenapa saya suka sekali bersenandung. Dimanapun, kapanpun. Mungkin warisan ibu saya kali ya? (kalau bapak saya gak mungkin soalnya, hehe, dulu pernah sekeluarga terpingkal pingkal karena pertama kali dan terkahir kalinya mendengar bapak saya bersenandung lagunya Broeri Marantika). Dan ibu saya mewarisi dari kakek saya (berdasarkan cerita, kakek saya pernah punya grup musik, keroncong ato apa gitu). Saya tidak bisa membayangkan misalnya kalau lagu dilarang diputar di negara ini. Apa jadinya hari – hari tanpa lagu?

Lagu ibarat mesin waktu. Ketika mendengar lagu tertentu seseorang bisa tersenyum sendiri. Atau mungkin menangis tersedu sedu. Karena lagu merupakan mesin waktu. Seseorang akan tersenyum ketika lagu itu membawanya kedalam sebuah kenangan manis. Demikian pula sebaliknya. Seseorang pun bisa menangis tersedu sedu ketika mendengar sebuah lagu, karena lagu itu mengingatkannya pada kenangan pahit masa lalu.

Sebuah lagu bisa membawa seseorang yang sedang kasmaran terbang keangkasa, namun juga bisa membuat orang yang patah hati bunuh diri. Sebuah lagu bisa membakar semangat pasukan yang akan bertempur di medan perang. Sebuah lagu juga bisa membuat kita merenungi hidup.

Hebat ya susunan nada yang bernama lagu ini? Tangga nada hanya tujuh namun bisa membawa efek yang luar biasa. Terima kasih saya ucapkan kepada para pencipta lagu dan penyanyi apapun jenis musiknya. Terima kasih Goo Goo Dolls untuk Iris nya, Boys II Men untuk One Sweet Day, Danield Badingfield untuk If You’re not the One, Five For Fighting untuk One More For Love, Same Same untuk Love Isn’t, Oka ft Sabria untuk So Special, Vidi Aldiano untuk Pelangi Dimalam Hari, D’Cinnamon, Dygta, Ada Band, Ten 2 Five, Sheila on 7, Padi, Gigi, Ebiet G Ade, Yovie Nuno, dllll. Terima kasih karena telah menghiasi hari hariku.

2 comments:

Piyo said...

Sepakad!
Ndengaren pinter bie, hwehehehehehe

btw sama2 atas trimakasinya sodara obie, saya kemaren emang nyanyi bareng Oka. Terharu sekali saya membaca blog ini, T.T

blog e obie said...

sabriaa! apik lagune.. downloaden. so special